Selasa, 12 November 2013

BOLU KUKUS MEKAR

       Cantiknya Bulu kukus mekar ini 
bisa menjadi camilan yang paling disuka. 
bisa jadi teman minum teh untuk waktu 
luang teman - teman.

       Bolu Kukus Mekar merupakan resep kue 
yang gampang-gampang susah untuk membuatnya. 
Banyak yang berhasil namun tidak sedikit juga yang 
mengalami kegagalan dikarenakan 
bolu kukusnya tidak mekar. 
agar bolu kukusnya mekar, bahannya harus sesuai
dengan takaran yang ada di resep dan sesuai dengan 
tahap pembuatannya.
 

Bahan-bahan : 
  • 125 gr margarine
  • 80 ml susu cair
  • 2 btr telur
  • 150 gr gula kastor
  • 200 gr tepung terigu
  • 1 sdt vanili
  • 1 sdt pasta cokelat
  • 1 sdt soda kue
  • 1 sdt baking powder

Cara Membuat:


  • Siapkan dandang untuk mengukus dan loyang muffin (kalau tdk ada bisa pakai loyang bolu kukus yang berlobang-lobang) ukuran diameter 6 cm yang telah di beri kertas cupcake.
  • Cairkan mentega bersama susu, hanya sampai mentega cair jangan sampai mendidih. Angkat dan sisihkan.
  • Kocok telur dan gula, hanya sampai gula larut dan jangan sampai berbuih telalu banyak. Masukan tepung terigu, vanili baking powder dan soda kue. Aduk rata.
  • Masukan margarine leleh aduk rata.
  • Tuang adonan kedalam loyang sampai hampir penuh (kira-kira 7/8). Kukus selama 20 menit/hingga matang (lebih baik lagi jika tutup dandang kita tutup dengan serbet, untuk menghindari tetesan air jatuh ke kue).
  • Angkat, Tiriskan terlebih dahulu sebelum dikeluarkan dari loyang dan olu kukus siap di santap.

Resep ini kira-kira untuk 10 buah cupcake

Selamat Mencoba.. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar